Resep Sosis Krispi
sumber gambar: majalah resep koki
- Sosis sapi atau ayam 5 buah, potong tiap sosis menjadi 3 bagian
- Minyak goreng 1 liter
- Air 50 ml
- Tepung beras 125 gram
- Tepung tapioka 4 sendok makan
- Bumbu tabur BBQ 2 sendok makan
- Bumbu tabur rasa keju 2 sendok makan
1. Campur bumbu tabur BBQ dan keju, aduk hingga rata. Bagi bumbu menjadi 2 bagian,
Tambahkan 1 bagian dalam sosis. Aduk hingga rata dan diamkan sampai bumbu meresap
2. Adonan kremes : Campur tepung beras, tepung tapioka, dan campuran bumbu tabur.
Aduk hingga rata. Tuangkan air, Aduk hingga rata dan licin
3. Panaskan minyak, tuang adonan kremes secukupnya. Masak dengan api besar hingga
kremes terapung
4. Kecilkan api, satukan kremes hingga menyatu
5. Celup sosis dalam adonan kremes, letakan di tengah kremes yang sedang digoreng
6. Lipat kremes menyelimuti sosis. Goreng hingga kremes matang dan kecoklatan. Angkat
dan tiriskan, kemudian di sajikan.
Resep di atas hanya untuk 15 buah sosis krispi
Tips :
Sebaiknya gunakan 2 penggorengan agar hasilnya maksimal dan lebih cepat
Sebaiknya gunakan 2 penggorengan agar hasilnya maksimal dan lebih cepat
0 komentar:
Posting Komentar